Sejarah Singkat Satuan Lembaga Mi Al Ghozali
Madrasah Ibtidaiyah Al Ghozali merupakan satu – satunya sekolah berbasic Islami yang lebih popular dengan istilah madrasah di desa Panjerejo (bagian tengah) Kecamatan Rejotangan. Madrasah Ibtidaiyah Al Ghozali didirikan bersama oleh para tokoh Agama dalam hal ini Ormas NU beserta Pemerintah Desa dan masyarakat desa Panjerejo dan sekitarnya setelah melalui berbagai pertimbangan dan musyawarah. Madrasah ini didirikan di atas tanah waqaf milik Mbah H. Ghozali. Yang sekaligus menjadi nama bagi madrasah ini yakni : “MADRASAH IBTIDAIYAH AL GHOZALI”.
Madrasah Ibtidaiyah Al Ghozali berdiri tepatnya sekitar tahun 1974 dan memperoleh pengesahan/legalitas dari Pemerintah Tahun 1978 dengan diterbitkannya Piagam Madrasah oleh Oleh Kepala Kantor Wilayah Departemen Agama Propinsi Jawa Timur Atas nama Menteri Agama Republik Indonesia Nomor : L.m./3/620/A./1978 tertanggal 20 Maret 1978.
Di awal perkembangannya madrasah ini belum banyak dikenal masyarakat. Bahkan sebagian masyarakat mengenalnya sebagai sekolah Arab disebabkan mereka memandang sekolah ini seperti kearab araban karena isi pembelajarannya lebih banyak menekankan materi Islam. Seiring dengan perkembangan zaman, Madrasah Ibtidaiyah mengalami peningkatan baik sarana, jumlah siswa dan kepercayaan masyarakat dan pernah berhasil mencapai prestasi yang luar biasa.